Tambang pasir kuarsa di desa nadi yang mengkhawatirkan warga
Tambang pasir kuarsa di desa nadi yang mengkhawatirkan warga
Halo sahabat tambang indonesia, kembali lagi bersama saya
kuanyu
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang tambang
pasir kuarsa yang ada di desa nadi, kecamatan lubuk besar, berbicara tentang
tambang pasir kuarsa memang tiada habisnya, bahkan dulu pernah ada juga tambang
pasir kuarsa yang beroperasi di pulau bangka, yaitu tambang pasir kuarsa yang
ada di merapin yang sekarang tidak lagi beropersi
Dan sekarang muncul lagi tambang pasir kuarsa di desa nadi
kecamatan lubuk besar, tambang ini sudah cukup lama beroperasi di desa lubuk
besar dan terbilang sangat agresif dan terlalu berani, mengapa penulis katakan
demikian, hal ini dikarenkan letak tambang pasir kuarsa yang berdekatan dengan jalan
dan desa, sehingga dikhawatirkan nantinya berdampak negatif terhadap kesehatan
dan juga lalu lintas warga desa
hanya ilustrasi |
Selain itu, seperti yang kita ketahui, tambang pasir kuarsa
akan membuat lobang yang begitu besar yang bisa membuat kerusakan lingkungan
dimana tempat yang sudah digli dan diambil pasir kuarsanya akan menjadi tandus
dan gersang, humus dari tanahnya sudah jauh berkurng bahkan hilang dan hanya
menyisakan ampas tanah yang tidak bermanfaat lagi bagi tumbuhan
Sampai sekarang penulis masih bertanya-tanya, kenapa
pemerintah membolehkan tambang pasir kuarsa yang beroperasi di dekat desa, hal
ini jika dilat dengan sistem AMDAL mungkin akan sangat bertentangan sekali,
yang mana pasir kuarsa yang dikeruk dan diambil secara terus terusan pastilah
akan membuat tanah menjadi lebih rendah dan akan berdampak pada tempat
disekitarnya, seperti jalan raya yang bisa saja semakin hancur, baik itu
disebabkan oleh pengaruh aktivitas tambang maupun pengaruh kendaraan serta alat
berat yang digunakan oleh para penambang
Untuk itulah kenapa penulis menyarankan kepada pemerintah
agar mengkaji ulang tantang pertambangan pasir kuarsa yang ada di desa nadi
tersebut, karena aktivitas pertambangan tersebut nantinya akan berpengaruh
buruk terhadap lingkungan disekitarnya, baik untuk jangka pendek maupun jangka
panjang
Oke sahabat tambang pasir kuarsa indonesia, mungkin itu saja
pembahasan kita pada pertemuan kali ini tentang tambang pasir kuarsa di desa
nadi yang mengkhwatirkan warga, semoga artikel di atas bisa bermanfaat untuk kita
semua dan akhir kata penulis ucapkan sekian dan terima kasih
Penulis : Kuanyu
Post a Comment for "Tambang pasir kuarsa di desa nadi yang mengkhawatirkan warga"
terima kasih sudah berkomentar