Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Susahnya menjadi seorang full time blogger

Halo, sahabat blogger Indonesia, kembali lagi bersama saya kuanyu, Pada kesempatan kali ini saya akan bercerita tentang bagaimana susahnya menjadi seorang full time blogger. Tapi sebelum itu ada baiknya anda mengenal penulis blog ini terlebih dahulu, penulis blog ini adalah seorang blogger yang berasal dari bangka belitung, tepatnya di daerah bangka tengah desa lubuk pabrik, penulis sendiri telah menggeluti usaha menjadi full time blogger sejak duduk di bangku kuliah dan sudah membuat banyak sekali artikel, mulai artikel tentang dunia blogging, hewan dan masih banyak lagi yang lainnya

Susahnya menjadi seorang full time blogger di Indonesia

Dalam menjalani aktivitas menjadi seorang full time blogger bukanlah suatu hal yang mudah, butuh kerja keras dan kekonsistenan, bahkan bagi sebagian orang menjadi full time blogger adalah suatu hal yang paling berat bahkan lebih berat dari bekerja di dunia nyata, oleh karena itulah tidak sedikit blogger yang berhenti di tengah jalan dan memutuskan pensiun dari dunia perblogingan dan berikut penulis berikan beberapa penyebab susahnya menjadi seorang full time blogger di Indonesia, antara lain

1. nilai cpc dan cpm yang kecil
Bagi anda yang baru ingin memulai usaha menjadi seorang full time blogger ada baiknya anda mempertimbangkan hal yang satu ini, kita semua tidak bisa menampik bahwa cpc dan cpm di blog bahasa Indonesia sangatlah kecil, bahkan untuk 200 pv perhari kita hanya bisa menghasilkan Rp 2000 untuk satu blognya. Di luar sana mungkin ada cara untuk meningkatkan pendapatan, yaitu dengan membuat blog niche bisnis tapi tetap saja nilai cpcnya terkadang sangat kecil

2. banyak pesaing sehingga harus tahan banting
Tidak dapat kita pungkiri bahwa semakin hari semakin banyak orang yang ingin menjadi seorang blogger, baik itu untuk hobi belaka atau untuk mencari penghasilan, kalau untuk mencari penghasilan dari blog menurut penulis sangatlah berat, anda mungkin harus menghabiskan waktu hingga berbulan-bulan untuk bisa menghasilkan uang dari satu blog, pengalaman penulis, untuk bisa menghasilkan uang sebesar Rp 2000 perhari di butuhkan waktu hingga 9 sampai 1 tahun dengan dan tanpa research keyword

3. banyak blogger yang suka iri
Susahnya menjadi seorang full time blogger selanjutnya terletak di sifat para blogger Indonesia, kita semua tahu jika sebuah blog sudah mulai menghasilkan pastilah akan selalu ada orang yang tidak menyukainya, orang tersebut biasanya akan melakukan hal yangtidak terpuji terhadap blog kita, yaitu dengan cara di jigling atau mungkin bom klik

Oleh karena itulah bagi anda yang ingin menjadikan blog sebagai ladang penghasilan ada baiknya menyembunyiakan url blog anda secara rapat-rapat, akan tetapi jika sudah ketahuan dan ternyata ada yang jigling, tetaplah tenang, karena semua perbuatan pasti akan ada karmanya

4. mendapat pandangan negatif dari masyarakat

Tidak sedikit para blogger yang di tuduh macam-macam oleh orang di sekitarnya, karena aktivitas mereka yang selalu berada di depan komputer, ada yang mengatakan gila dunia maya atau mungkin mengatakan mereka malas, tapi itu adalah hal yang biasa, saat awal-awal membangun blog memang sangat susah tapi yakinlah kesusahan tersebut akan berbau manis ketika blog sudah mulai menghasilkan, dengan demikian padangan masyarakat akan langsung berubah, jika sebelumnya negatif maka akan menjadi positif

Oke, sahabat blogger Indonesia, mungkin hanya itu saja yang bisa penulis sampaikan pada pertemuan kali ini tentang susahnya menjadi seorang full time blogger, semoga artikel di atas bisa menjadi pertimbangan bagi anda yang baru ingin memulai untuk menjadi seorang full time blogger, akhir kata penulis ucapkan sekian dan terima kasih


Penulis : Kuanyu
kuanyu
kuanyu saya adalah seorang anak yang hobi menulis dan blogging,salam kenal dari saya kuanyu

Post a Comment for "Susahnya menjadi seorang full time blogger"